Ibu Gubernur Sulawesi Selatan memberikan perhatian khusus terhadap korban kekerasan terhadap perempuan dan anak
/
0 Comments
Ibu Gubernur Sulawesi Selatan, ibu Liestiaty Fachruddin mengunjungi seorang ibu asal Kab. Barru yang menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dibakar oleh suaminya. Korban dirawat di RS Wahidin Sudiro Husodo Makassar. Kasus KDRT ini sedang didampingi oleh UPT. P2TP2A Sulawesi Selatan. Pada kesempatan ini, ibu Gubernur juga mengunjungi seorang anak korban kekerasan yang mengalami patah tulang.
Kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak mendapat perhatian khusus dari ibu Gubernur yang juga adalah Ketua TP. PKK Prov. Sulawesi Selatan. Untuk itu beliau berharap agar UPT. P2TP2A Sulawesi Selatan dapat mengawal proses hukum dan memberikan pendampingan psikologi bagi korban dan anak korban yang mengalami trauma akibat melihat langsung peristiwa kekerasan yang menimpa ibunya.
Kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak mendapat perhatian khusus dari ibu Gubernur yang juga adalah Ketua TP. PKK Prov. Sulawesi Selatan. Untuk itu beliau berharap agar UPT. P2TP2A Sulawesi Selatan dapat mengawal proses hukum dan memberikan pendampingan psikologi bagi korban dan anak korban yang mengalami trauma akibat melihat langsung peristiwa kekerasan yang menimpa ibunya.